Diskon Harga, Tiket Pesawat Malang - Jakarta Lebih Murah Dari Kereta Api

Ilustrasi / pramugarilion.ig
JurnalMalang - Memasuki bulan maret 2020 tiket penerbangan jurusan Malang (Bandara Abdurahman Saleh) ke Jakarta (semua Bandara) mengalami penurunan signifikan. Berbeda dengan sebelumnya yang mencapai angka jutaan rupiah per tiket, kini jauh lebih murah dari tiket Kereta Api eksekutif.

Seperti yang dijual di aplikasi Traveloka per tanggal 4/03/2020, harga tiket pesawat Lion Air dijual mulai Rp 418. 800,- per orang untuk penerbangan pukul 12.45 WIB, Sriwijaya Air 521. 100,- per orang untuk jadwal penerbangan pukul 11.50 dan 15.55 WIB.

Tak jauh beda, Citilink pukul 14.30 WIB dijual hanya Rp 682.800,- per orang, Batik Air pukul 10.30 pagi dijual 707.000 per orang. Maskapai Garuda Indonesia pun dijual di bawah 1 juta rupiah per orang.

Bandingkan dengan harga Tiket Kereta Api Gajayana Eksekutif yang berangkat dari Stasiun Malang Kota Baru menuju Stasiun Gambir Jakarta pada hari yang sama menjual tiket di Traveloka Rp 600.000,- per orang dan KA Gajayana Luxury Eksekutif Rp 1.200.000,- KA Bima Eksekutif Rp 600.000,- dan Mutiara Selatan Eksekutif Rp 600.000,- per orang.

Diskon besar-besaran penerbangan udara ini menarik minat masyarakat Malang Raya yang mengutamakan efektifitas waktu perjalanan menuju Jakarta atau kota lainnya. JIka dengan naik KA memakan waktu sekitar 14-20 jam maka dengan menumpang pesawat perjalanan lebih singkat menjadi hanya sekitar 1 jam 30 menit. *ed