Satgas Yonif Para Raider 501 Kostrad Amankan Pemuda yang Sedang Konsumsi Narkoba

Sinergi mendukung gerakan anti narkoba / Pendiv2
Pendiv2 – Satgas Yonif Para Raider 501 Kostrad berhasil mengamankan oknum pemuda yang sedang mengkonsumsi Narkoba jenis Ganja. Saat ditangkap, pemuda tersebut sedang menghisap Ganja bersama dengan temannya yang berada sekitar 100 meter dari Pos Nafri, Jayapura, Papua. Senin (7/5/2018).

Salah seorang pemuda yang berhasil diamankan yaitu berinisial NW. Ia kedapatan membawa 1 linting Ganja siap pakai, 1 plastik kecil biji Ganja, 1 paket Ganja kecil seberat 10 Gram dan sebuah botol aqua berisi miras. Selanjutnya, NW beserta barang bukti dibawa ke Pos Nafri untuk diintrogasi.

Hasil introgasi yang dilakukan anggota Satgas, diketahui bahwa NW (21 tahun) beralamat di RT. 01 RW. 01 Kampung Nafri, Distrik Abepura, Kota Jayapura. NW mendapatkan barang haram tersebut dari seorang temannya yang berinisial PB. Sementara untuk teman NW yang berhasil melarikan diri berinisial AA yang juga beralamat di Kampung Nafri.

Setelah mendapati sejumlah keterangan dari NW, anggota Satgas segera berkoordinasi dengan kepolisian Polsek Abepura untuk penyerahan tersangka berikut dengan barang bukti.

Kapolsek Abepura, AKP Dionisius mengucapkan terima kasih kepada anggota Pos Nafri karena telah berupaya membantu pihak kepolisian dalam memberantas dan memutus rantai peredaran narkoba di wilayah Abepura ini. Dionisius juga menambahkan bahwa pihaknya akan tetap melakukan pengejaran terhadap AA. (Pendiv2).