Kongres Penuh Dinamika, Arjuna - Dendy Terpilih Ketum - Sekjen DPP GMNI Periode 2019-2022

Arjuna-Dendy bersama rekannya / istimewa
JurnalMalang - Kongres Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) yang dilaksanakan di Ambon Maluku sejak tanggal 28 november 2019 hingga 02 Desember 2019 berlangsung alot penuh dinamika, namun pada akhirnya berhasil memilih Ketua Umum dan Sekjen DPP yang akan memimpin hingga tiga tahun mendatang.

Arjuna Putra Aldino kader GMNI asal Jogjakarta dan M. Ageng Dendy Setiawan asal Jawa Timur berhasil memenangkan suksesi salah satu organisasi mahasiswa nasionalis terbesar di Indonesia ini.

"Selamat kepada bung Arjuna Putra Aldino dan bung M. Ageng Dendy Setiawan sudah terpilih sebagai Ketum dan Sekjen DPP GMNI periode 2019 - 2022." Ucap Robaytullah Kusuma Jaya Ketua Umum DPP GMNI yang akan segera demisioner. Alumnus UB Malang ini akan menyerahkan mandat estafet kepempinan organisasi kepada Ketum yang baru terpilih.

Kemenangan pasangan Arjuna - Dendy disambut hangat oleh anggota Dewan Pengurus Pusat Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPP KNPI).

"Menang dari proses yang demokratis, menghasilkan pemimpin yang berkualitas dan memenuhi kriteria 'Pemikir Pejuang Pejuang Pemikir' seperti mereka yang terpilih ini. " ujar Ligaalam Muhtar, ST Ketua Bidang di DPP KNPI.

Menurut pemuda kota Malang yang bergabung dikepengurusan DPP KNPI kubu Haris Pertama S.H ini, GMNI semakin dewasa dalam berorganisasi. Bahwa sebelumnya dari berbagai berita media, proses akhir Kongres berjalan alot diwarnai dinamika persaingan suksesi merebut jabatan ketum dam sekjen. Tetapi berhasil diredam dengan baik untuk berlanjutnya proses hingga Arjuna Dendy terpilih.

"Selamat dan sukses semoga bisa menjadi nahkoda organisasi yang berhasil. Semoga mampu menjaga marwah organisasi dan menyeimbangkan program organisasi dengan atmosfir milenial yang sarat disruption.  Pungkas Liga. ©red1jm